Informasi Jumlah Tanggungan Orang Tua di KIP Kuliah Cara Isi Begini

Informasi jumlah tanggungan orang tua di KIP Kuliah merupakan bagian dari kolom data keluarga yang mana pada kolom keluarga ini juga harus kamu lengkapi untuk menyelesaikan proses pendaftaran KIP K tahun ini

Pada KIP Kuliah Informasi jumlah tanggungan orang tua perlu disampaikan untuk melengkapi validalitas data kamu pada waktu daftar KIP agar kamu dapat diterima sebagai salah satu mahasiswa yang menerima manfaat Kartu Indonesia Pintar

Apa maksud Informasi jumlah tanggungan orang tua di KIP Kuliah?

Ada banyak formulir yang wajib dilengkapi ketika kamu mendaftar KIP K (KIP Kuliah 2021) yang mencakup data siswa, data orang tua, informasi ayah informasi ibu informasi jumlah tanggungan orang tua dan lain sebagainya harus kamu lengkapi

Cara Mengisi Informasi Jumlah Tanggungan Orang Tua di KIP Kuliah

Pada tahap ini kamu harus menyelesaikan isian kolom data keluarga termasuk informasi jumlah tanggungan dalam KIP kuliah jumlah tanggungan yang dimaksudkan disini adalah jumlah yang menjadi tanggungan di keluarga kamu

Form Informasi jumlah tanggungan orang tua pada data keluarga KIP K

Pada kolom data keluarga ini ada beberapa pertanyaan yang harus kamu jawab sesuai dengan data yang ada untuk mendaftar KIP K

Adapun dalam KIP Kuliah data keluarga yang harus kamu isi diantaranya yaitu :

  • Foto bersama keluarga
  • NIK Kepala Keluarga
  • No. Kartu Keluarga
  • Informasi Ayah
  • Informasi Ibu
  • Informasi jumlah tanggungan orang tua
  • Nomor telephone orang tua

Isi informasi jumlah tanggungan orang tua di KIP Kuliah

Pada tahap ini ada banyak pertanyaan yang wajib di isi terkait informasi data keluarga, silahkan masukkan jawaban dengan benar sesuai dengan kolom pertanyaannya

Pada kolom data keluarga yang harus kamu lengkapi diantaranya yaitu :

A. Data Keluarga

a. Foto bersama keluarga

b. NIK Kepala Keluarga

c. Nomor Kartu Keluarga

B. Informasi Ayah

d. Informasi Ayah

e. Status Ayah

f. Status Hubungan

g. Pendidikan Ayah

h. Pekerjaan Ayah

i. Detail Ayah

Baca Juga : Contoh detail Ayah di KIP Kuliah

C. Informasi Ibu

j. Nama Ibu

k. Status Ibu

l. Pendidikan Ibu

m. Pekerjaan Ibu

n. Detail ibu

Baca Juga : Contoh detail Ibu di KIP Kuliah

D. Informasi jumlah tanggungan orang tua

o. Jumlah tanggungan

p. Mengisi nomor telephone orang tua

 

Cara mengisi informasi jumlah tanggungan orang tua di KIP Kuliah

Dalam KIP Kuliah Informasi jumlah tanggungan yang dimaksudkan yaitu jumlahnya orang yang ditengung dalam keluarga kamu (tidak termasuk ayah/ibu)

Contoh mengisi informasi jumlah tanggungan ortu KIP Kuliah sebagai berikut :

  • Misalnya Jika jumlah anggota keluarga yang ada di KK 5 orang termasuk Ayah dan Ibu dan Ayah Ibu bekerja maka jumlah tanggungan adalah 3 orang (karena yang tidak bekerja ada 3 orang)
  • Jika anggota keluarga di KK ada 5 orang termasuk Ayah dan Ibu dan Ayah tidak bekerja, sementara yang bekerja hanya Ibu maka jumlah tanggungan adalah 4 Orang (karena yang tidak bekerja ada 4 orang)
  • Jika jumlah anggota keluarga di KK ada 5 orang termasuk Ayah dan Ibu dan ayah bekerja, Ibu tidak bekerja, maka jumlah tanggungan adalah 4 orang (karena yang tidak bekerja ada 4 orang) 

Artinya untuk mengisi informasi jumlah tanggungan orang tua KIP kuliah yaitu jumlah dalam anggota keluargamu yang ada dalam satu KK yang tidak bekerja ada berapa? itulah jumlah tanggungan dalam keluargamu

Demikian mengenai Informasi jumlah tanggungan orang tua dalam KIP Kuliah semoga bermanfaat dapat membantu rekan-rekan yang butuh panduan untuk mengisi informasi jumlah tanggungan KIP Kuliah


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel