Dapodik 2021 B Menu Sinkronisasi Tidak Muncul di Akun Kepala Sekolah Begini Cara Sinkronisasi Dapodik 2021 B

Sinkronisasi dapodik 2021 b merupakan pekerjaan yang perlu kita lakukan setelah melakukan pembaruan aplikasi versi yang telah lalu, namun untuk melakukan hal tersebut ternyata menu sinkron tidak ada, lalu bagaimana cara sinkronisasi aplikasi dapodik 2021 b ini?

Cara sinkronisasi dapodik 2021 b dapat dilakukan seperti biasanya namun seperti yang telah kita ketahui pada aplikasi yang baru ini pada akun kepala sekolah tidak muncul menu sinkronisasi-nya, maka dari itu untuk melakukan sinkron 2021 b kita harus memunculkan menu sinkronisasi yang tidak ada 

Setelah menu sinkronisasi dapodik versi 2021 b ini muncul maka kita dapat melanjutkan untuk melakukan validasi dan sinkronisasi aplikasi dapodik 2021 b

 

Kenapa menu sinkronisasi tidak ada di akun kepala sekolah dapodik 2021 b?

Untuk memastikan bahwa menu sinkronisasi tidak ada kita bisa masuk terlebih dahulu ke akun dapodik, setelah itu kita masuk ke akun kepala sekolah dengan cara tukar pengguna terlebih dahulu dengan menggunakan kode registrasi sekolah, setelah kita masuk ternyata menu sinkronisasi tidak muncul

Menu sinkronisasi tidak ada pada akun kepala sekolah bisa disebabkan karena status pada akun tersebut masih sebagai PTK maka dari itu kita perlu melakukan pengaturan terlebih dahulu pada manajemen pengguna agar menu sinkronisasi dapodik 2021 b muncul di aplikasi tersebut

 

Mari kita lihat apakah menu sinkronisasi dapodik 2021 b beneran tidak muncul

Sebelum kita mengatasi masalah menu sinkronisasi pada aplikasi terbaru sebaiknya kita pastikan terlebih dahulu, apakah menu sinkronisasi akun kepala sekolah di dapodik 2021 b tidak mucul atau sudah ada menu tersebut
 
Untuk memastikan hal tersebut maka kita perlu masuk ke akun dapodik dan kemudian logi ke akun kepala sekolah dengan cara sebagai berikut :
 

1. Masuk ke akun dapodik

Seperti biasa untuk melakukan sinkronisasi atau memperbaiki menu sinkronisasi tidak ada maka kita harus login menggunakan username, selanjutnya untuk memastikan ada atau tidaknya menu sinkron maka kita perlu login ke akun kepala sekolah



2.Login ke akun kepala sekolah

Seklanjutnya setelah berhasil login di akun dapodik ➝ pilih menu pengaturan ➝Tukar akses pengguna➝ Masukkan kode registrasi sekolah➝Masukan nama Kepala Sekolah (setelah saya membukanya ternyata menu sinkronisasi pada akun kepala sekolah dapodik 2021 b tidak muncul juga)


Cara menampilkan menu sinkronisasi aplikasi dapodik 2021 b

Selanjutnya untuk mengatasi menu sinkronisasi tidak muncul pada dapodik 2021 b dapat kita lakukan dengan beberapa langkah, diantaranya :

1. Login ke akun dapodik

Seperti pada umumnya untuk melakukan sinkron dapodik versi 2021 b kita perlu masuk menggunakan akun, silahkan buka aplikasi dan masukkan username serta passwordnya untuk masuk ke dapodik 2021 b

2. Login ke manajemen pengguna

Selanjutnya karena menu sinkron akun kepala sekolah tidak muncul di dapodik 2021 b maka kita perlu melakukan pengaturan hak akses pada kepala sekolah dengan cara masuk ke manajemen pengguna, silahkan masukkan kode registrasi anda untuk masuk ke laman tersebut

3. Masuk ke GTK

Kemudian setelah anda berhasil masuk ke manajemen pengguna, maka akan terlihat penambahan menu baru yaitu "Hak akses" (Hak akses inilah yang menyebabkan menu sinkron aplikasi dapodik 2021 tidak muncul di akun kepala sekolah)

4. Pilih Nama Kepala Sekolah

Berikutnya pada laman GTK carilah nama Kepala Sekolah kemudian ketuk nama tersebut maka pada menu Hak akses akan tampil tombol +Tambah dan lainnya, karena menu sinkron kepala sekolah dapodik 2021 tidak muncul maka kita ketuk tombol "+Tambah" untuk menambahkan peran

5. Pilih Kepala Sekolah

Setelah anda menekan tombol tambah maka akan muncul 2 opsi yaitu Kepala sekolah dan PTK, kemudian untuk memperbaiki menu sinkronisasi tidak ada di akun Kepala Sekolah maka pilihlah "kepala sekolah" kemudian tekan tombol Simpan yang berada diatasnya, jika berhasil melakukan perubahan maka anda akan melihat notifikasi info "Data role berhasil dibuat"

6. Cek menu sinkronisasi dapodik akun kepala sekolah

Selanjutnya untuk memastikan apakah pengaturan yang anda buat tadi sudah berhasil apa belum untuk mengatasi menu sinkronisasi 2021 b, coba anda cek kembali masuk ke akun kepala sekolah dengan cara tukar pengguna.

Apabila setelah kamu cek ternyata menu sinkronisasi sudah muncul berarti kamu berhasil memperbaiki menu sinkron yang tadinya tidak ada di akun kepala sekolah, maka akan muncul menu validasi dan sinkronisasi, seperti contoh gambar dibawah ini


Namun apabila dengan cara diatas teman-teman belum berhasil memunculkan menu sinkronisasi dapodik 2021 b cobalah tutup semua browser yang terbuka, kemudian hapus history semua waktu (Clear browsing data) setelah selesai login lagi ke akun dapodik

 

Cara melakukan sinkronisasi apikasi dapodik 2021 b

Setelah kita berhasil memperbaiki permasalahan menu sinkronisasi yang tadinya tidak ada dan sekarang sudah ada menu validasi dan sinkronisasi aplikasi dapodik 2021 b, apabila semua data sudah valid maka kita dapat langsung mencoba melakukan sinkronisasi dengan cara sebagai berikut

1. Mulai sinkronisasi dapodik 2021 b

Seperti pada umumnya saat kita melakukan sinkronisasi yaitu menekan tombol sinkronisasi,kemudian tekan tombol sarpras,peserta didik, GTK, Rombongan belajar dan jadwal, Pembelajaran, Nilai dan juga referensi sambil menunggu proses validasi selesai

2. Tekan tombol sinkronisasi

Selanjutnya tekan tombol sinkronisasi ➝Muncul informasi"Anda akan melanjutkan ke proses sinkronisasi?➝Tekan Ya ➝Lembar konfirmasi sinkronisasi terbuka tekan "Lanjut"➝Isi lembar konfirmasi➝Konfirmasi isian dapodik➝Persetujuan pengiriman data➝Lanjut sinkronisasi➝Pernyataan integritas data dapodik pilih "Lanjut"➝Konfirmasi sinkronisasi,tekan "Ya"➝Koneksi dengan server terhubung, tekan tombol "Sinkronisasi"➝Tunggu sampai proses sinkronisasi selesai



Demikian tips mengenai cara sinkronisasi dapodik 2021 b dan cara mengatasi menu sinkron tidak mucul di akun kepala sekolah, semoga tips ini bermanfaat dan dapat membantu teman-teman yang masih bingung gimana cara mengatasi menu sinkron dapodik 2021 tidak ada.



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel